Porprov KORPRI Babel 2023 Resmi Dibuka, Bangka Tengah Utus Atlet Terbaik

oleh -983 Dilihat
banner 728x90
WARTAPUBLIK.COM,PANGKALPINANG – Kontingen KORPRI Bangka Tengah mengikuti Upacara Pembukaan Seleksi Pertandingan Olahraga KORPRI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2023, bertempat di GOR Sahabudin Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rabu (03/05/2023).

Tak hanya kontingen KORPRI Bangka Tengah, upacara pembukaan ini juga dihadiri 7 kontingen lainnya, yaitu KORPRI Kabupaten Bangka, Kabupaten Bangka Barat, Kabupaten Bangka Selatan, Kabupaten Belitung, Kabupaten Belitung Timur, Kota Pangkalpinang, dan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dengan total atlet sebanyak 429 orang yang tampak khidmat mengikuti upacara ini.

Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Suganda Pandapotan Pasaribu menyambut kedatangan seluruh atlet yang sangat antusias mengikuti kompetisi tingkat provinsi ini.

Suganda mengatakan kegiatan ini digelar dalam rangka persiapan para atlet KORPRI yang akan mewakili Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam kejuaraan tingkat nasional, yaitu Pekan Olahraga Nasional  (PORNAS) KORPRI tahun 2023 yang rencananya akan diselenggarakan pada Juli mendatang di Provinsi Jawa Tengah.

“Marilah kita bersama sukseskan kegiatan ini, junjung sportivitas dengan tidak mengesampingkan rasa kekeluargaan, karena tujuan kegiatan ini tentunya untuk menjalin silaturahmi,” ucapnya.

Senada dengan Suganda, Wahyu Nurrakhman selaku Wakil Ketua I Korpri Kabupaten Bangka Tengah berharap agar seluruh peserta bisa mengedepankan sportivitas karena menurutnya olahraga merupakan sarana untuk menyatukan kekeluargaan bukan untuk memisahkan.

“Untuk kontingen KORPRI Bangka Tengah, saya berharap bisa menjadi juara di beberapa cabang olahraga dan target lainnya tentunya juara umum. Mereka sudah berlatih dan berusaha, selebihnya kita pasrahkan kepada Tuhan,” harapnya.

Dikatakan Wahyu, dari informasi yang diperolehnya bahwa atlet yang mewakili Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di ajang nasional nantinya merupakan gabungan dari 50% atlet provinsi/kabupaten/kota pemenang tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan 50% lainnya dipilih dari atlet terbaik pada provinsi/kabupaten/kota di Kepulauan Bangka Belitung.

Baca lagi :  Wow,,,! Kolong Merbuk Kembali Diserbu Penambang 

“Tunjukan kemampuan terbaik kalian, saya yakin nantinya ada perwakilan dari Bangka Tengah yang akan mewakili Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di tingkat nasional,” ujarnya optimis.

Turut hadir dalam kegiatan ini, yakni perwakilan Bupati/Walikota se-Kepulauan Belitung, Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, para atlet, tim official dan pelatih se-Kepulauan Bangka Belitung, serta para juri dan wasit.

* Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.