WARTAPUBLIK.COM. BANGKA BELITUNG – Hidayat Arsani dan Hellyana resmi ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Bangka Belitung terpilih periode 2024-2029.
Ada program prioritas yang disebutkan Juru bicara Hidayat Arsani-Hellyana, Primus Jodi pada 100 hari kerja nantinya.
Beberapa prioritas kerja tersebut mulai yakni pemulihan ekonomi ataupun memperbaiki pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
Menurutnya, dua faktor utama tersebut harus berjalan beriringan agar bisa memberikan manfaat langsung pada masyarakat luas.
Selain itu, Primus Jodi menambahkan terutama karena ada beberapa hal mendesak yang harus segera ditangani di awal tahun 2025.
“Ada hal yang menjadi atensi khusus, terutama soal stok kebutuhan pokok jelang Ramadhan,” ungkapnya.
Upaya ini dilakukan, agar masyarakat tidak terbebani dengan lonjakan harga disaat situasi ekonomi masyarakat kita sedang tidak baik-baik saja. (Hary)